Rabu, 20 Oktober 2010

TUGAS ILMU SOSIAL DASAR 2

KABAR PSSI

Cristian Gonzales membawa kabar gembira bagi Timnas Indonesia karena statusnya akan berubah menjadi pemain lokal. Kabarnya LOCO (sebutan akrabnya) akan resmi menjadi warga negara Indonesia tanggal 1 November 2010 nanti setelah menunggu cukup lama sejak tahun 2006.

Pria kelahiran Montevideo, 30 Agustus 1975 ini santer terdengar akan menjadi satu-satunya pemain asing di Liga Super Indonesia (LSI)yang masuk kedalam skenario PSSI untuk dijadikan WNI agar bisa membela Tim nasiaonal Indonesia di Piala AFF 2010, Desember mendatang.

Gonzales masuk dalam skenario PSSi untuk membela "Merah-Putih" karena penampilannya dinilai konsisiten sejak pertama kali merumput di Indonesia pada tahun 2003. Dalam rentang waktu 7 tahun itu, Gonzales meraih Gelar Pencetak tersubur padaLiga Indonesia (LI)XI/2005, LI XII/2006, LI XIII/ 2007-2008 (PERSIK), LSI 2008/2009 (PERSIK/PERSIB), Piala Indonesia 2010(PERSIB), dan Gelar JuaraLI XII/2006 bersama PERSIK.

Hingga saat ini, Gonzalesmasih memegang rekor pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah LI/LSI dengan 165 gol dan COPA/Piala Indonesia dengan 25 gol.

Gonzales atau biasa disebut "El Loco" mengaku siap berbaju "Merwh Putih".

sumber : www.klik-galamedia.com







MASALAH PENYALAHGUNAAN FACEBOOK


Pada era globalisasi ini, semakin meningkat pesat kemajuan teknologi. Saat ini pun banyak sekali jejaring sosial yang menyebar di kalangan masyarakat. Setelah friendster, kemudian facebook dan twitter yang saat ini sedang merajalela di masyarakat. Facebook merupakan situs pertemanan yang menjadi luar biasa populer di Indonesia saat ini. Bahkan popularitasnya mampu mengalahkan sejarah popularitas situs pertemanan Friendster, yang lebih dahulu ada. Bukan hanya anak muda saja, pengguna dewasa dan orang tua juga aktif terlibat di sana.

Facebook atau disingkat FB adalah sebuah situs web jejaring sosial populer yang diluncurkan pada 4 Februari 2004. Facebook didirikan oleh Mark Zuckerberg, seorang Mahasiswa Harvard dan mantan murid Ardsley High School.

Kita sebagai user atau pengguna facebook banyak sekali mendapatkan keuntungan dari situs jejaring sosial ini. Tetapi, selain itu banyak juga yang mengeluh atau merasakan dampak negative dari situs ini. Seperti yang sedang diperbincangkan atau menjadi topik hangat para masyarakat bahwa facebook saat ini telah meresahkan mereka. Dikarenakan banyak yang menyalahgunakan fungsi dan manfaat dari facebook itu sendiri, bahkan ada yang menjadikan facebook sebagai sarana untuk melakukan tindakan kriminal. Seperti yang banyak terjadi di masyarakat sekarang adalah penculikan terhadap seorang gadis yang di lakukan oleh orang yang baru saja dia kenal lewat Facebook. Atau kasus tindak asusila yaitu dengan penjajakan PSK lewat jejaring sosial.

Tetapi, disamping itu banyak juga yang memanfaatkan facebook dengan sebaik-baiknya. COntohnya dengan adanya Facebook seseorang dapat terhubung dengan teman-teman lamanya yang berada jauh di luar kota atau daerah. Facebook juga dapat membantu orang untuk melakukan kegiatan bisnis.


Referensi : Qory Cahya Puspita Blog

Tidak ada komentar:

Posting Komentar