Rabu, 28 Maret 2012

Analisis Pendapatan Nasional Untuk Ekonomi Tertutp Sederhana dan Pertumbuhan Ekonomi (kelompok 5)


Kelompok  5 telah mempresentasikan materinya tenang Analisis pendapatan nasional untuk ekonomi tertutup sederhana dan pertumbuhan ekonomi. Berikut adalah resume dari materi tersebut.
 
 Menurut kelompok mereka, yang dimaksud dengan Perekonomian Tertutup adalah perekonomian yang tidak menganal kegiatan ekspor impor dan pihak swasta / perusahaan swasta menjadi satu-satunya produsen dan supplier.

Dalam perekonomian, dikenal model analis dengan variabel investasi dan tabungan. Adapun tujuan dari model tersebut adalah untuk meperoleh keuntungan dikemudian hari melalui pengoperasian mesin dan pabrik.

Faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan jumlah konsumsi :

1.       Pendapatan yang diperoleh rumah tangga setelah terkena pajak
2.       Perkiraan masa depan
3.       Inflasi

Inflasi adalah menaiknya harga-harga karena meningkatnya jumlah permintaan. Adapun jenis-jenis inflasi yaitu :
1.       Inflasi Tarikan Permintaan
2.       Inflasi Desakan Biaya
3.       Inflasi Karena Pengaruh Impor


Studi Kasus                                                      
                      
Kelompok 5 mengambil contoh studi kasus tentang Mewaspadai Gerbang Yang Terbuka, yang berkaitan dengan materi yang mereka presentasikan.
Walau terjadi krisis ekonomi di negara-negara besar di Eropa, namun perekonomian di Indonesia terus tumbuh dan berkembang. 


 Tanya Jawab

1.       Bagaimana cara mengatasi inflasi impor ?
2.       Jelaskan cara efektif memfasilitasi kegiatan produksi dalam perekonomian tertutup !
3.       Apa hubungan tingginya tingkat inflasi maka pengangguran dapat menurun?
4.       Apakah benar, pengangguran dapat memperoleh uang pinjaman secara kredit dari Bank ?
5.       Apa maksud dari judul studi kasus, Gerbang yang Terbuka ?
6.       Bagaimana cara mengatasi pengangguran agar perekonomian stabil ?

Jawab

1.       Pemerintah harus menerapkan kesadaran akan cinta terhadap produk dalam negeri untuk mengurangi tingkat barang impor yang masuk ke Indonesia. Kemudian tingkatkan suku bunga simpanan agar orang-orang mau menyimpan uangnya di Bank sehingga jumlah unag yang beredar di masyarakat tidak terlalu banyak.
2.       Dengan membuka lapangan pekerjaan, pelatihan SDM dan memberi modal kredit kepada wairausaha mandiri. (jawaban no.6 pun sama)
3.       Inflasi akan menyebabkan harga-harga menjadi naik, hal ini bisa disebabkan karena tingginya jumlah permintaan akan suatu barang. Dengan meningkatnya jumlah permintaan, maka seorang produsen harus menambah jumlah produksi dan cara untuk meningkatkan jumlah produksi adalah dengan menambah jumlah pekerjanya. Nah, hal inilah yang dimaksud dengan “Menigkatnya inflasi maka jumlah penggangguran menurun”.
4.       Bisa, salah satunya dengan memberikan jaminan sertifikat tanah. Atau dengan cara lain yaitu mengikuti program-program dari Bank yang memang bertujuan untuk membantu para pengangguran kreatif yang ingin menciptakan lapangan pekerjaan atau dengan kata lain berwirausaha.
5.       Perekonomian terbuka maksudnya adalah terbukanya pintu-pintu perdagangan ekspor impor dimasa yang modern ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar